Pekerja Pembangunan Pasar Gandusari Tewas Tergencet Mesin Crane Paku Bumi

Trenggalek - Seorang pekerja pembangunan Pasar Gandusari kabupaten Trenggalek meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan kerja. Korban tergencet alat berat yang digunakan untuk menancapkan tiang paku bumi.

Kapolsek Gandusari, AKP Rohadi, saat dikonfirmasi wartawan mengatakan korban diidentifikasi bernama Yoky Saputro (21) Dusun lestari,Desa Wonorejo, Kecamatan Puncu, Kediri. Yang bersangkutan mengalami luka serius di bagian kepala. 

"Saat itu ada lima kru alat berat termasuk korban Yoky hendak menjalankan alat berat untuk pemasangan paku bumi. Pada pekerja hendak naik ke atas mesin, karena sebagai operator mesin berputar hingga korban terkena bodi alat berat itu tadi," Kata AKP Rohadi, Senin, 20/10/2018. 

Akibatnya hantaman mesin tersebut kepala korban mengami luka serius. Sejumlah rekan korban yang ada di lokasi kejadian langsung memberikan pertolongan dan dievakuasi ke IGD Puskesmas Gandusaru untuk mendapatkan perawatan dokter.

"Namun nyawa korban tidak tertolong dan meninggal dunia sesaat setelah mendapatkan penanganan medis," ujarnya. 

Rohadi mengaku belum bisa memberikan keterangan banyak terkait perkara tersebut, karena saat ini masih dalam proses penyelidikan. Tim Inafis Polres Trenggalek juga telah diterjunkan langsung ke lokasi kejadian untuk melakukan olah TKP.

"Kami masih melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi kejadian termasuk para rekan kerja korban. Terkait ada atau tidaknya kelalaian pihaknya masih belum berani menyimpulkan," imbuh Rohadi.

Untuk mengetahui penyebab tewasnya korban,saat ini jasad Yoki di bawa ke RSUD dr Soedomo Trenggalek guna dilakukan autopsi.
foto : Istimewa





: kecelakaan kerja Trenggalek, pembangunan pasar gandusari, berita trenggalek,

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

Terima Kasih telah mampir di www.trenggalekkita.com, silakan untuk menuliskan komentar pada kolom di bawah ini. Penulisan komentar tidak boleh mengandung kata-kata kotor, SARA serta berbau pornografi. Kami juga tidak mengzinkan pencantuman link. EmoticonEmoticon